Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2013

Rezeki dari Tangan Penjual Jamu

Gambar
Kira-kira seminggu lalu aku yang waktu itu lagi nungguin kawan mengambil sertifikat tiba-tiba aku dikejutkan oleh Nina, teman seangkatanku. Nina memintaku untuk ceramah di forum ibu-ibu penjual jamu yang diasuh YP2M (Yayasan untuk Perempuan Perkotaan Medan). YP2M sendiri adalah bentukan dosen kami di Ilmu Komunikasi FISIP USU. Ada teori namanya Komunikasi Pembangunan Sosial yang mempunyai fungsi untuk menyertakan masyarakat dalam pembangunan. Salah satu metodenya seperti ini, masyarakat yang diajak membangun harus ditanyai dulu keinginannya. Jadi kebutuhan itu harus berasal dari mereka sendiri. Jangan sampai kita adakan pembangunan tapi ternyata tidak dibutuhkan oleh mereka sehingga menjadi tidak berguna. Cerita punya cerita, ibu-ibu penjual jamu di Pasar VII Padang Bulan minta untuk ceramah agama. Makanya Nina minta aku untuk mengisi ceramah. Kebetulan hari Rabu itu aku sedang kosong kuliah jadi aku terima aja. Nah, sebenarnya aku enggak punya banyak informasi soal audience

Awalnya Itu dari Hati

Gambar
"Jagalah hati jangan kau kotori   Jagalah hati lentera hidup ini   Jagalah hati jangan kau nodai   Jagalah hati cahaya Illahi" Pasti udah pada enggak asing sama lirik itu kan? Bener banget! Itu lirik Nasyid dari Snada-Jagalah Hati yang dipopulerkan sama Aa Gym juga dengan Manajemen Qolbu-nya Potensi hati manusia sesungguhnya sangat luar biasa. Ya! Semua ciptaan Allah Ta'ala memang luar biasa, kitanya aja yang kadang-kadang tidak meluarbiasakan potensi itu. Kalau kata pak Faqih N, motivator sekaligus da'i bahwa : "EVERYBODY IS LIMITED EDITION" Semua orang itu "limited edition" Karena tidak ada di dunia ini orang yang sama persis, setiap pribadi adalah unik, setiap pribadi adalah spesial, setiap pribadi adalah yang terbaik. Kalau setiap kita adalah yang terbaik, maka pantaslah kita persembahkan pula yang terbaik untuk pencipta kebaikan ini. Allah SWT. Begitupun dengan hati. HATI sesungguhnya bagian PALING JUJUR dari manusia. Seka

The 'Adams', Tentang Makhluk Bernama Lelaki

Gambar
Lelaki. Konon katanya makhluk ini berasal dari makhluk Mars, sedangkan perempuan dari planet Venus. Ini sih cuma mitos, pada dasarnya lelaki dan perempuan memang berasal dari 'planet' yang berbeda. Lelaki. Makhluk yang susah ditebak oleh wanita dan berlaku pula sebaliknya. Meminati lawan jenis pada dasarnya sudah menjadi kodrat manusia sekaligus penanda bahwa ia normal. Tidak ada yang salah karena sejatinya manusia diciptakan bersama dengan potensi cinta dan kasih-sayang, bersama potensi ingin melindungi juga potensi ingin berpasangan. Tapi kalau diingat-ingat, aku mengalami banyak sekali fase mengenal lawan jenis. Dan fase-fase itu mengalami perubahan yang signifikan terutama soal paradigma. Dulu, pertama kali masuk masa puber aku mengalami minder parah untuk mendekati lawan jenis. Waktu itu di pesantren memang ada batasan jelas antar lawan jenis sehingga aku pun enggak berani mendekati lawan jenis. Tapi kemudian banyak temen-temen yang ngajak untuk mulai mendekat

Fans (love) Is Blind

Gambar
Bukan cuma cinta aja yang buta, fans pun bisa buta! Kecintaan kita pada sesuatu seringkali membuat kita buta. Seperti halnya cinta yang katanya bisa membuat orang tidak lagi melihat kenyataan. Potensi cinta itu sungguh luar biasa, tapi sayangnya terkadang hanya digunakan untuk hal-hal konyol sekelas terjun dari jembatan untuk membuktikan cinta, lalu mati. Terlalu sia-sia. Begitupun halnya dengan fans terhadap idolanya, yang mendasari pun sama. Tetap rasa cinta, tapi dalam dosis yang berbeda. Sayangnya kebanyakan fans pun sama butanya dengan orang yang terjun dari jembatan, bahkan lebih konyol dari itu. Oke, MARKITBAS (Mari kita bahas)... Dulu, aku adalah fans Super Junior (boyband Korea) yang bernama E.L.F (Ever Lasting Friend). Belum terdaftar resmi sih, baru sampai sekelas freak aja. Aku kenal Suju di tahun 2009, waktu itu Boyband-Girlband Korea belum jadi trend di Indonesia. Baru kali itu aku nge-fans sama artis sebenar-benarnya fans. Artinya yang sampai ngumpulin foto, lag

BEAUTY of Me

Gambar
Semua wanita pasti ingin tampil cantik dan menarik. Hal ini konon disebabkan oleh adanya hormon estrogen yang hanya dimiliki oleh wanita sehingga muncul perasaan ingin cantik, ingin diperhatikan dan sebagainya. Menjadi cantik bahkan bisa menjadi obsesi luar biasa para wanita sampai rela menghabiskan jutaan bahkan miliaran untuk menghasilkan penampilan menarik. Maka tak heran ketika operasi plastik menjadi cara instan untuk memperbaiki penampilan walaupun tak sedikit juga kasus kegagalan operasi plastik ini gagal. Efeknya bisa terjadi kerusakan tubuh secara permanen sampai kematian. Niatnya operasi plastik biar cantik, malah... Suatu hari, saya pernah menulis catatan di akun jejaring saya yang berjudul "Thanks God, Im not Beautiful"  dimana saya bercerita tentang kesyukuran bahwa saya tidak cantik. Catatan ini banyak direspon oleh teman-teman saya secara langsung ataupun tidak langsung. Dan rata-rata mengungkapkan perasaan yang sama dengan tulisan saya. Apakah ini